Skip to content

Aplikasi Keuangan Pribadi Berbasis Website ( Sejahtera.id )

Notifications You must be signed in to change notification settings

saifulrizal17/capstone_project_kel3

Repository files navigation

Sejahtera.id - Aplikasi Keuangan Pribadi Berbasis Website

Selamat datang di repositori Capstone Project Kelompok 3 kami! "Sejahtera.id" adalah aplikasi keuangan pribadi berbasis website yang kami kembangkan. Dengan fokus pada membantu pengguna mencapai kesejahteraan finansial, aplikasi ini dirancang untuk memberikan solusi cerdas dalam manajemen keuangan pribadi.

Mengapa Namanya Sejahtera?

Nama "Sejahtera" dipilih karena merujuk pada keadaan sejahtera dan makmur, menciptakan gambaran positif terkait dengan keberhasilan finansial dan kesejahteraan.

Visi - Misi Sejahtera?

Inovasi Tanpa Henti

Kami terus berkembang dan berinovasi untuk memberikan pengalaman terbaik bagi pengguna kami. Fitur-fitur terbaru dan solusi pintar kami dirancang untuk menjawab kebutuhan keuangan Anda.

Kemudahan Penggunaan

Sejahtera.id didesain dengan antarmuka yang ramah pengguna, memastikan bahwa setiap orang, dari yang baru memulai hingga yang berpengalaman, dapat dengan mudah mengelola keuangan mereka tanpa kerumitan.

Keamanan Terbaik

Keamanan adalah prioritas utama kami. Data keuangan Anda dienkripsi dengan teknologi tinggi dan kami mengambil langkah-langkah ekstra untuk melindungi privasi Anda.

Tujuan yang Jelas

Sejahtera.id hadir untuk membantu Anda mencapai tujuan keuangan Anda. Apakah itu merencanakan masa depan, mengatur anggaran, atau mengumpulkan tabungan, kami ada di sini untuk mendukung Anda.

🙇 Nama Anggota Kelompok:

  • Saiful Rizal
  • Aan Bayu Saputra
  • Rajendra Anargya
  • Salsabila
  • Salma Salsabila

🗒 Tentang Aplikasi

Deskripsi

Sejahtera.id adalah platform keuangan pribadi yang memberikan pengguna kemampuan untuk mengelola dan merencanakan keuangan mereka secara bijaksana. Kami yakin bahwa setiap orang dapat mencapai kesejahteraan finansial, dan Sejahtera.id hadir untuk membantu mengarahkan pengguna menuju tujuan keuangan mereka.

Teknologi: Aplikasi ini dibangun menggunakan Laravel v5.8 dan membutuhkan PHP v7.1 minimal. Jika Anda mengalami kesalahan atau bug selama instalasi atau penggunaan, kemungkinan disebabkan oleh versi PHP yang tidak didukung.

Fitur Utama

  1. Manajemen Arus Kas: Memantau dan menganalisis arus kas pribadi untuk mencatat dan mengkategorikan setiap transaksi keuangan, memudahkan pengguna untuk melacak pengeluaran dan pemasukan.
  2. Laporan Laba/Rugi: Pembuatan laporan laba/rugi untuk memahami performa finansial secara rinci.
  3. Perubahan Modal: Memantau perubahan modal untuk melihat dampak transaksi terhadap ekuitas pemilik.
  4. Neraca Keuangan: Menyajikan neraca keuangan untuk melihat posisi keuangan secara menyeluruh.

📥 Cara Menggunakan

  1. Instalasi:
    • Clone repositori ini ke dalam direktori lokal Anda.
    • Buka terminal dan masuk ke direktori proyek.
    • Pastikan PHP v7.1 terinstal.
    • Jalankan perintah berikut untuk menginstal dependensi Laravel:
      composer install
    • Salin file .env.example menjadi .env dan sesuaikan konfigurasi database.
    • Jalankan perintah berikut untuk menghasilkan kunci aplikasi:
      php artisan key:generate
    • Jalankan perintah berikut untuk membuat tabel-tabel database:
      php artisan migrate
    • Jalankan perintah berikut untuk mengisi database dengan data contoh:
      php artisan db:seed
    • Jalankan perintah berikut untuk memulai server Laravel:
      php artisan serve
    • Buka browser dan akses http://localhost:8000 untuk mengakses aplikasi Sejahtera.id.

Role

  • Admin
  • User

Informasi Akun Login

Account Type Email Password
Admin admin@gmail.com 12345678
User user@gmail.com 12345678

🚀 Selamat menggunakan aplikasi Sejahtera.id!

About

Aplikasi Keuangan Pribadi Berbasis Website ( Sejahtera.id )

Topics

Resources

Stars

Watchers

Forks

Releases

No releases published

Packages

No packages published

Contributors 4

  •  
  •  
  •  
  •